BLOG & BERITA TERKINI

Nikmatnya Kuliner Indonesia: Kuliner Khas Medan dan Riau


Berkenalan dengan kuliner khas Medan dan Riau yang menggunakan beberapa sumber protein hewani seperti daging sapi, udang, ikan. Cobain deh beberapa kuliner khas Medan dan Riau ini, 

 

Bihun Bebek Medan

Hidangan sup dengan isian bihun dan irisan daging bebek. Rasa kuah kaldu dari bihun bebek kuat akan bumbu khasnya. Tambahan daging bebek di atasnya juga cukup memuaskan selera. Bihun bebek merupakani incaran untuk wisata kuliner Medan.

Bihun Bebek

Kari Bihun Medan

Terdiri dari kentang, bihun, dan daging sapi. Kuah karinya gurih, berempah, dan sedikit pedas. Rasa bumbu meresap hingga ke bihun dan daging sapinya.

 

Kari Bihun Medan

Gulai Belacan Riau

Kuliner khas Riau yang memiliki cita rasa sedap dengan memadukan terasi dan bumbu halus. Sebagai isiannya, bisa menggunakan daging ayam, ikan, atau udang.

Menggunakan berbagai rempah yang membuat masakan menjadi segar dan menggugah selera. Jika suka ditambah petai sangrai akan semakin enak.

Gulai Belacan

Ikan Cuka Riau Jenis ikan yang populer digunakan adalah ikan tenggiri. Ikan diberikan kuah yang dinamakan dengan cuka. Untuk kuahnya biasanya dibuat dengan bahan cabai merah, lada, pala, daun jeruk, garam, gula, jahe, dan serai. Untuk yang kurang menyukai ikan yang beraroma kuat, kamu bisa mengganti nya dengan ikan white sea fish (pollock).

Ikan Cuka Riau

Agro Boga Utama menyediakan sumber protein untuk menu di atas, yaitu daging sapi, daging bebek, daging ayam, white sea fish, udang kupas.

Buat Sobat yang memiliki restoran, kedai, warung makan, dan catering masakah khas Medan dan Pekan baru, yuk belanja bahan baku di Agro Boga Utama dan hubungi kami melalui cs-abu@agrobogautama.co.id untuk informasi produk, harga, dan pemesanan.

Sobat sudah menelusuri kuliner khas Sumatra mulai dari Aceh, Medan, Riau, dan nantikan berbagai kuliner khas daerah lainnya. Selamat mencoba kuliner Indonesia khas Medan dan Riau dan sukses untuk Anda pegiat usaha kuliner Nusantara.